Kesan: Alhamdulillah, saya sangat bersyukur bisa menjadi keluarga besar STMKG, khususnya Prodi D-IV Meteorologi. Disini saya belajar bersama dengan teman dari seluruh Indinesia, sehingga bisa berdiskusi dengan berbagai sudut pandang untuk memperluas cakrawala ilmu pengetahuan. Saya mengucapkan terimaksih kepada seluruh Dosen, dengan pembawaan materi yang menarik, sehingga saya bisa memahami pembelajaran, baik terkait mata kuliah hingga pesan-pesan dalam menghadapi kehidupan setelah lulus kuliah. Berkat dukungan dan bimbingan beliau juga yang membuat saya bisa terus berkarya.
Pesan: Kepada adik-adik khususnya Prodi Meteorologi, tetap semangat dalam belajar dan berkarya, jadikan kesempatan kuliah ini untuk menimba ilmu sebanyak-banyaknya agar semakin siap menghadapi tantangan dunia setelah lulus nanti.
Usman Efendi, S.Tr
Alumnus Prodi D-IV Meteorologi STMKG Tahun 2020
Stasiun Meteorologi Klas II Maritim Tanjung Emas – Semarang