Tangerang Selatan (25/06) – Setelah menikmati cuti dan libur lebaran 2018, seluruh civitas akademika Sekolah Tinggi Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (STMKG) kembali beraktivitas diawali dengan apel pasca lebaran 2018 pada pagi hari ini. Bertindak selaku Pembina apel pada apel kali ini, Bapak Slamet Suyitno Raharjo, S.Si, M.Si menyampaikan ucapan Selamat Hari Raya Idhul Fitri 1439 H dan permohonan maaf lahir batin kepada segenap pembina dan taruna/i STMKG utamanya yang merayakan. Dalam amanatnya, beliau berharap bahwa semangat baru yang telah dibangkitkan kembali pasca berlibur maupun cuti ke daerah memberikan dorongan positif kepada taruna/i agar semangat dalam belajar maupun berprestasi. Taruna/i kembali mengikuti perkuliahan dan kegiatan akademik maupun ketarunaan seperti biasa. Prestasi yang ditorehkan oleh taruna/i tidak hanya sebatas prestasi dalam organisasi maupun kegiatan ekstrakulikuler tetapi juga prestasi akademik –perkuliahan di kelas. Kebanggaan dan ucapan selamat kepada kontingen STMKG yang telah kembali dengan selamat dan berhasil berkontribusi dalam Indonesia Program Initiative on Maritime Observation and Analysis (InaPRIMA) 2018 sebagai program pelayaran dan penelitian kemaritiman kerjasama BMKG-NOAA menjadi penutup amanat.

Kegiatan apel diakhiri dengan acara halal bihalal berupa saling bersalaman dan memohon maaf antara taruna kepada pembina maupun antartaruna sebagai bentuk bersatu di dalam persaudaraan dan meraih kebaikan. Urutan dimulai dari tingkat 4 yang mengawali kegiatan memohon maaf kepada pembina dilanjutkan tingkat 3, tingkat 2, dan tingkat 1. Esensi dari kegiatan halal bihalal sebagai wujud kesadaran diri untuk memohon maaf atas kesalahan maupun kekeliruan yang pernah diperbuat baik kepada diri sendiri dan orang lain diharapkan dapat dimaknai oleh seluruh civitas akademika. Semangat halal bihalal menjadi wujud nyata bersatu di dalam persaudaraan dan kepedulian terhadap sesama. Berakhirnya kegiatan halal bihalal menandakan bahwa seluruh civitas akademika siap memulai kegiatan seperti biasa dengan semangat yang baru. Selamat Hari Raya Idhul Fitri 1439 H, saling memaafkan dan peduli terhadap sesama #bersatudidalampersaudaraan (FM/MKA).

Total Page Visits: 156 - Today Page Visits: 1

Leave a Comment