Sesuai dengan program kerja Resimen Taruna periode 2019/2020, dilaksanakan sebuah Donasi STMKG Peduli oleh Pengurus Resimen periode 2019/2020 sebagai tindakan bantuan kepada taruna/i yang masih berada di wilayah Pondok Betung saat pandemik COVID-19 berlangsung. Pengumpulan donasi telah disebarluaskan dengan periode donasi pda tanggal 28 April – 11 Mei 2020. Menindaklanjuti tujuan tersebut, kegiatan ini juga dapat meningkatkan persaudaraan antar sesama Taruna/i, maka kegiatan ini diselenggarakan dengan harapan dapat lebih menumbuhkan kecintaan terhadap kampus STMKG.

 

Pengecekan Suhu Tubuh oleh Pembina STMKG

Penyerahan Bantuan kepada Taruna/i secara Simbolis

 

Kegiatan penyerahan donasi dilaksanakan pada hari Senin, 11 Mei 2020 bertempat di Kampus STMKG dengan dihadiri oleh Pembina STMKG dan taruna/i STMKG sebanyak 61 orang. Pengecekan suhu tubuh tetap dilaksanakan untuk screening awal bagi taruna/i dan pembina yang menghadiri kegiatan tersebut. Total perolehan dana yang diterima dari Resimen Taruna sebesar Rp 30.524.874,00. Donasi berasal dari donasi alumni melalui IKAMEGA, pembina, resimen taruna, taruna/i dan donatur umum. Pemaparan yang disampaikan oleh Pembina STMKG kepada taruna/i penerima bantuan diantaranya adalah terkiat pentingya meningkatkan kepedulian taruna/i terhadap informasi penting yang disampaikan, menegaskan kepada taruna/i agar tidak bepergian saat pandemi berlangsung, dan saling mengingatkan satu sama lain antar taruna/i.

Total Page Visits: 581 - Today Page Visits: 2

Leave a Comment